30 C
Samarinda
Minggu, Januari 19, 2025

Hari Sumpah Pemuda: Semangat dan Makna Bagi Bangsa Indonesia

Must read

HABAR KALTIM, Samarinda – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Seno Aji, menegaskan relevansi makna Sumpah Pemuda hingga saat ini. Ia menekankan pentingnya menjadikan Sumpah Pemuda sebagai pedoman bagi generasi muda dan Z dalam menghadapi tantangan kehidupan mereka.

Dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95, dengan tema ‘Bersama Memajukan Indonesia’, Ir. Seno Aji mendorong pemuda-pemudi untuk merenungkan serta menerapkan nilai-nilai Sumpah Pemuda dalam kehidupan sehari-hari mereka.

“Dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 dengan tema ‘Bersama Memajukan Indonesia,’ saya mengajak semua pemuda-pemudi untuk bersama-sama merenungkan dan menerapkan nilai-nilai Sumpah Pemuda dalam menjalani kehidupan mereka,” ujat Seno Aji.

Politisi partai Gerindra ini menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan di tengah arus globalisasi, sambil menggunakan teknologi secara bijak dan meningkatkan toleransi terhadap perbedaan. Semangat persatuan, nasionalisme, dan semangat juang yang terkandung dalam Sumpah Pemuda harus tetap dijaga guna bersama-sama memajukan bangsa Indonesia.

“Semangat persatuan, nasionalisme, dan semangat juang yang terkandung dalam Sumpah Pemuda harus terus dihidupkan. Tujuannya, agar kita bisa bersama-sama berkontribusi dalam memajukan bangsa Indonesia,” jelasnya.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda menjadi momen refleksi atas semangat dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya, serta menjadikannya sebagai inspirasi bagi generasi penerus dalam memajukan bangsa Indonesia. Seno Aji berharap agar semangat Sumpah Pemuda terus menyala dan menjadi motivasi bagi semua generasi Indonesia.

Sumpah Pemuda adalah sumber semangat juang bagi generasi Indonesia, menandai kebersamaan, kesatuan, dan semangat dalam meraih kemajuan bangsa.

“Selamat Hari Sumpah Pemuda, mari kita membangun semangat kolaborasi dalam memajukan Indonesia,” pungkas Seno Aji.

Sumpah Pemuda adalah simbol persatuan perjuangan bangsa menuju kemerdekaan. Terkandung di dalamnya komitmen dan tekad bersama dari pemuda Indonesia untuk meneguhkan kesatuan, berjuang bersama, dan merebut kemerdekaan dari belenggu penjajahan.

BACA  Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95: Semangat Kolaborasi Pemuda di Kaltim

Selain itu, Sumpah Pemuda mengandung arti cinta tanah air dan penghormatan terhadap keragaman budaya. Sebagai negara yang kaya akan keberagaman, Sumpah Pemuda menandai cinta, pemahaman, dan penghargaan pemuda terhadap keragaman budaya, suku, agama, dan bahasa.

Facebook Comments
- Advertisement -spot_img

More articles

- Advertisement -spot_img

Latest article

google-site-verification=pw8c90OYKRwNc9SohygIVWrRC1FVcnRT_68_qOeWZYY