27.8 C
Samarinda
Kamis, Juli 25, 2024

Ini Tanggapan Wakil Ketua DPRD Bontang Terhadap Pidato Perdana Basri Rase

Must read

Foto: Wakil Ketua DPRD Bontang Agus Haris 

 

HABARKALTIM.CO.ID, Bontang – Rapat paripurna pada Selasa (27/4/2021) merupakan moment perdana Wali Kota Bontang yang baru Basri Rase menyampaikan pidatonya dihadapan anggota parlemen Kota Taman.

Ada tiga focus utama program yang disampaikan Basri Rase, yakni pengembangan wisata, UMKM dan penanganan banjir dikerja pada masa pemerintahannya.

Penyampaian Wali Kota baru itu pun mendapat tanggapan dari Wakil Ketua DPRD Bontang Agus Haris yang hadir dalam rapat tersebut.

Politisi Gerindra ini menilai, apa yang disampaikan Basri soal pemerintahan kedepannya belum tersampaikan secara utuh. Menurutnya perencanaan kepemimpinannya bisa  digambarkan secara lengkap.

Seperti hal dalam penyampaian pengembangan wisata, Agus berharap dalam penyampaian harusnya pemerintahan  Basri-Najirah bisa menangkap potensi geografis Bontang yang wilayah lautnya dilewati Kutai Timur dan Berau.

“Tadi normatif saja, harusnya dijelaskan lebih utuh. Tapi mungkin karena keterbatasan waktu, makanya  tidak sempat,” ujar Agus Haris.

Adapun terkait  visi misi Basri-Najirah ke depan, Agus Haris pun akan meminta penjelasan saat penyusunan penyesuaian Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

Terutama mengenai konsep Hebat dan Beradab yang dituangkan dalam bentuk program nantinya.

Diapun menyatakan siap membantu penyusunan RPJMD, sebagai upaya mensukseskan pemerintahan kota Bontang di masa kepemimpinan  Basri-Najirah.

“DPRD kan bagian dari  penyelenggara pemerintahan, jadi RPJMD nanti dikerjakan bersama-sama ,” pungkasnya. (adv/shl/abe)

Facebook Comments
BACA  Dewan: Pemko Belum Serius Bangun Kantor Satpol PP Bontang
- Advertisement -spot_img

More articles

- Advertisement -spot_img

Latest article

google-site-verification=pw8c90OYKRwNc9SohygIVWrRC1FVcnRT_68_qOeWZYY