29.2 C
Samarinda
Kamis, Juli 25, 2024

Pembukaan PRS 2020, Isran Noor Apresiasi Pengendalian Inflasi oleh Pemerintah Kota Samarinda

Must read

Foto: Isran Noor (pakai jas) Gubernur Kaltim dan Syaharie Ja’ang (baju coklat) Walikota Samarinda sesaat sebelum acara pembukaan PRS 2020.

habarkaltim.co.id, Samarinda–Isran Noor Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) buka acara Pekan Raya Samarinda (PRS) 2020 yang diadakan di halaman parkir GOR Segiri Samarinda, jalan Kusuma Bangsa, Selasa (3/2/2020).

PRS yang digelar ini merupakan rangkaian hari jadi Kota Samarinda yang ke-352 dan hari jadi pemerintah kota Samarinda ke-60.

Dalam sambutannya Syaharie Ja’ang Walikota Samarinda menyampaikan perihal penanganan banjir yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Samarinda, “pengendalian banjir yang terus kita lakukan, Insya Allah tahun ini kita akan menyelesaikan drainase perkotaan termasuk juga di daerah utara kota kita termasuk drainase besar 6 meter x 2.5 meter dijalan Panjaitan, Insya Allah tahun ini juga kita selesaikan,” ujarnya.

Pada kesempatan itu Walikota Samarinda pun menyampaikan terima kasih atas keberhasilan pemerintah kota Samarinda dalam mengendalikan inflasi, “terima kasih kepada perwakilan Bank Indonesia yang selalu memberikan support kepada kami sehingga pemerintah kota Samarinda juga disaksikan oleh bapak gubernur kita berturut-turut mendapatkan penghargaan tertinggi dari Presiden Republik Indonesia dibidang inflasi, ini bukan kerja sendiri seorang walikota, ini bukan kerja sendiri seorang wakil walikota, ini adalah kerjasama kita seluruh stakeholder seluruh komponen masyarakat teasuk juga dukungan dari pemerintah provinsi Kalimantan Timur,” ucap Syaharie Ja’ang.

Nampak pula hadir dalam pembukaan PRS 2020, Siswadi Ketua DPRD Kota Samarinda, Sugeng Chairuddin Sekda Kota Samarinda, Pimpinan BI Kaltim, perwakilan Polres Samarinda, perwakilan Dandim, beberapa anggota DPRD Kota Samarinda dan provinsi, dilingkungan provinsi Kaltim dan kota Samarinda.

Sebelum membuka kegiatan, Isran Noor Gubernur Kaltim menyampaikan apresiasi terhadap keberhasilan pemerintah Kota Samarinda dalam pengendalian Inflasi, dan berharap hal tersebut bisa menjadi contoh dan bisa dipelajari oleh daerah-daerah lain.

BACA  Innalillahi. Kecelakaan Maut, Kepala Kanwil Kemenag Kaltim Meninggal Dunia

“Dan kita juga merasa bersyukur kalo prestasi-prestasi yang ditorehkan, dikaryakan oleh para walikota, termasuk walikota yang sekarang bahwa banyak prestasi yang menjadi contoh dan menjadi bagian yang dapat dipelajari oleh daerah-daerah lain di Indonesia termasuk dalam hal pengendalian Inflasi didaerah ini, 
bahwa Samarinda memiliki prestasi terbaik  dalam pengendalian Inflasi tahun 2018, 2019,” ujar Isran Noor.

Editor: Abe

Facebook Comments
- Advertisement -spot_img

More articles

- Advertisement -spot_img

Latest article

google-site-verification=pw8c90OYKRwNc9SohygIVWrRC1FVcnRT_68_qOeWZYY