29.2 C
Samarinda
Kamis, Juli 25, 2024

Film Anak Garuda Tayang Perdana Hari Ini, Rebecca Kloper Sapa Penggemar

Must read

Foto: Rebecca Klopper (baju merah) hadir menyapa penggemar yang ada di XXI Bigmall Samarinda, Rabu (15/01/2020) kemarin

habarkaltim.com, Samarinda–Rebecca Klopper salah satu pemeran utama dalam film Anak Garuda hadir menyapa penggemar yang ada di XXI Bigmall Samarinda, Rabu (15/01/2020) kemarin.

Film yang digarap langsung oleh Production House (PH) milik Sekolah Selamat Pagi Indonesia (SPI) sendiri yakni Butterfly Picture ini menceritakan kisah nyata akan tayang hari ini (16/1/2020).

Ungkapan rasa senang langsung di sampaikan Rebecca saat bertemu dengan para penggemarnya, “Saya sangat senang sekali bisa menyapa penggemar di Samarinda,” ujarnya yang disambut tempuk tangan para penggemar yang hadir.

Setelah melakukan tanya jawab seputaran penggarapan film, acara kemudian dilanjutkan dengan menonton bersama-sama film Anak Garuda.

Film Anak Garuda merupakan kisahnya dari Sekolah Selamat Pagi Indonesia (SPI) bagi anak yatim piatu tidak mampu yang didirikan oleh Julianto Eka Putra atau akrab disapa Koh Jul diperankan oleh Kiki Narendra. Dalam film ini diceritakan tentang tujuh anak dengan latar belakang suku, agama dan ras yang berbeda untuk menjadi satu tim.

Mereka adalah Sheren (Rania Putrisari), Olfa (Clairine Clay), Wayan (Geraldy Kreckhoff), Dilla (Rebecca Klopper), Sayyida (Tissa Biani), Yohana (Violla Georgie), dan Robet (Ajil Ditto) karena masih muda dan memiliki ego masing-masing, sehingga kerap terjadi pertengkaran.

Kondisi diperburuk dengan hadirnya Rocky (Krisjiana Baharudin), bocah ganteng yang membuat anggota tim kerap salah paham dan berujung keributan. Rasa iri, cemburu dan bibit-bibit percintaan mewarnai pembentukan tim ini untuk menjadi solid dan siap bersaing.

Situasi yang terus memanas di antara anggota tim, memunculkan ide bahwa satu-satunya orang yang bisa mempersatukan mereka adalah Koh Jul.

BACA  Pendaftaran Dibuka, Ini Syarat Calon Anggota Dewan Pers Periode 2022-2025

Namun Koh Jul justru mengirim ketujuh anak ini berangkat menuju Eropa untuk berlibur tanpa dirinya. Di Eropa situasi malah lebih memanas.

Penulis: Erma Editor: Abe

Facebook Comments
- Advertisement -spot_img

More articles

- Advertisement -spot_img

Latest article

google-site-verification=pw8c90OYKRwNc9SohygIVWrRC1FVcnRT_68_qOeWZYY